Bandar Lampung – LAZDAI Peduli memulai kegiatan Safari Dongeng bersama Kak Danang di SDS Citra Bangsa School pada Senin, 22 Januari 2024. Kegiatan ini disambut hangat oleh Rudi sebagai perwakilan sekolah.
Acara ini dihadiri oleh seluruh siswa dan guru yang tidak ingin melewatkan dongeng yang dibawakan oleh Kak Danang. Dengan tema “Berteman Jangan Mandang Fisik”, mereka tampak sangat menikmati cerita dan ada yang saling bercanda karena ceritanya sangat relevan dengan kehidupan mereka. Senang rasanya melihat mereka tertawa bahagia bersama.
Selain dongeng, kegiatan ini juga mencakup donasi kemanusiaan untuk Palestina. Melalui donasi ini, para siswa belajar tentang arti berbagi kepada sesama, terutama kepada saudara-saudara mereka yang sedang mengalami kesulitan di Palestina.
Rudi, manajer Citra Bangsa School, menyampaikan harapannya bahwa kegiatan ini dapat menginspirasi dan mendorong siswa-siswi untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
LAZDAI Peduli berharap bahwa dengan mengadakan kegiatan sosial seperti ini, yang menghadirkan dongeng ceria kepada anak-anak di sekolah, dapat menambah kebahagiaan mereka dalam berpartisipasi dalam aksi sosial.
Untuk salurkan kebaikan terutama untuk Palestina, Anda dapat berdonasi melalui rekening BSI 700-704-8108 atas nama Yayasan LAZDAI Lampung.