Bandar Lampung – LAZDAI sukses melaksanakan penyembelihan dan pendistribusian hewan kurban berupa dua ekor sapi di Dusun Sidobasuki, Kecamatan Tegineneng, Pesawaran. Pemotongan hewan kurban dilakukan setelah salat Idul Adha dan disaksikan langsung oleh Surono dan Sarwono, penanggung jawab saksi pemotongan dan penyaluran.
Sebanyak lebih dari 200 paket daging kurban didistribusikan secara merata kepada warga Dusun Sidobasuki. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya LAZDAI untuk memperluas manfaat dan meningkatkan kepedulian sosial di lingkungan tersebut.
“Alhamdulillah, laporan pertanggungjawaban telah disampaikan. Semoga keberkahan selalu tercurahkan untuk para donatur dan LAZDAI,” kata Surono.
Program Kurban Bahagia LAZDAI ini tidak hanya menunjukkan komitmen dalam menjalankan kewajiban sebagai muslim, tetapi juga memperkuat peran sosial di tengah masyarakat.
Salurkan kebaikan Anda melalui rekening BSI 700-704-8108 atas nama Yayasan LAZDAI Lampung.